Yonif Raider 515/K Bersama Koramil 0824/16 Tanggul Lakukan Karya Bakti TNI Bersihkan Lingkungan Warga

    Yonif Raider 515/K Bersama Koramil 0824/16 Tanggul Lakukan Karya Bakti TNI Bersihkan Lingkungan Warga

    JEMBER - Bulan Oktober mamang sudah menjadi bulannya TNI, karena pada 5 Oktober merupakan Hari Ulang Tahun TNI yang diperingati pada setiap tahunnya, seperti pada HUT TNI Ke 76 tahun 2021 ini, sebagai rangkaian kegiatannya Yonif Raider 515/K bersama Koramil 0824/16 Tanggul melaksanakan pembersihan selokan kiri kanan jalan lingkungan warga Desa Darungan Kecamatan Tanggul Kabupaten Jember, pada Jum’at 08/10/2021,

    Sasaran Karya Bakt TNI tersebut adalah pembersihan selokan kiri kanan jalan sepanjang 1 Km dan pemasangan cempolong, untuk memperlancar saluran pembuangan air hujan, dengan melibatkan unsur TNI dari Yonif Raider 515/K dan personel Koramil 0824/16 Tanggul sebanyak 30 orang, personel Polsek dan masyarakat sebanyak 100 orang.

    Menurut Danramil 0824/16 Tanggul Kapten Inf Suparno, dalam wawancaranya menyampaikan, bahwa penyelenggaraan rangkaian HUT TNI ke 76 memang dilaksanakan dengan sederhana dengan kegiatan - kegiatan yang bersifat membantu masyarakat baik dimasa pandemi covid 19 ini, maupun membantu pembersihan dalam rangka mewujudkan lingkungan masyarakat yang bersih dan sehat.

    Disamping kegiatan karya bakti ini, kita juga terus melakukan bantuan upaya pencegahan penyebaran covid 19 diwilayah, bersama unsur terkait dalam mendukung percepatan penanganan covid 19 di wilayah Kecamatan Tanggul. Kata Danramil.

    Sementara itu Dandim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin, dalam konfirmasinya menyampaikan terima kasih serta apresiasinya kepada Komandan Yonir Raider 515/K, yang telah menurunkan prajuritnya bersinergi dengan Koramil dalam melakukan karya bakti TNI, dalam rangka  menyemarakkan HUT TNI Ke 76.

    Sebagai bagian dari masyarakat, TNI terus melakukan pengabdiannya kepada masyarakat, dimanapun bertugas, terutama dalam menghadapi masa pandemi seperti sekarang ini, mari kita selalu berbuat yang terbaik untuk masyarakat bangsa dan negara. Tegas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    Jember Jatim
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Gelar Safari Tahajud, Dandim 0824/Jember...

    Artikel Berikutnya

    KAI Daop VII Madiun Bersama Komunitas Rail...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Jumat Berkah, Polres Jember Berbagi Makanan Bergizi Untuk Pelajar Sekolah Dasar
    Evaluasi dan Harapan untuk Trans Metro Dewata dan Trans Sarbagita
    Polres Lumajang Berhasil Amankan Residivis Yang Curi Motor dengan Modus Ngamen
    Menyongsong Generasi Emas 2045, Polres Blitar Resmikan TK Kemala Bhayangkari 45 Kalipang Lotim
    Perhutani Banyuwangi Barat Serahkan Bibit Pohon Kepada Brimob Dalam Rangka Sedekah Oxygen

    Ikuti Kami